WELCOME.....WELCOME....!!! #injekkeset, sista and brada sekarang anda berada dalam zona aman milik ANGGI, Jangan sungkan-sungkan anggap saja rumah sendiri *nah loh. dan JANGAN LUPA BERKUNJUNG KEMBALI..^^v

Rabu, 14 Maret 2012

bingkisan ulang tahun untuk ibuku


Kusuguhkan hidangan tangan cantik
Teringat ini adalah bulan maret
Sepertiga awal tahun basah
Persembahan yang berdedu,
namun sedikit basah oleh air mata alam di pagi hari,
mengembun!
diputuskan kan kutitipkan bersama angin benua
diberangkatkan dari lembah ke muara,
ke gunung, hutan, lalu ke pantai,
selatan ke utara,
ke timur dari barat,
atau sebaliknya
sesampainya pada alamat keharuman singgasanamu
terimalah bersama matahari merah merekah
jika terlalu panas,dinginkan dengan menerjemahkan cuaca
kian teduh lagi  selipkan setitik doa pada
pengharapan menara usiamu.
ombak mengantarkan salam pada dunia,
laut menyampaikannya
ucapkan salamku pada angin,
dimana tlah membawakan daun-daun yang mengharubiru
karenanya ku hampir mendekatimu

                                                                        :selamat mengulang tahun,ibu

anakmu hampir lupa, ibu. jika benar-benar lupa maka aku akan menyesal seumur hidup. 13 maret. kau tau bahwa anakmu ini tidak suka secara terbuka mengungkapkan perasaannya. tidak seromantis saat dia menggerakkan jarinya hanya untuk seuntai puisi usang yang ia buat saat hati sedang galau.

tidak segamblang orang kebanyakan mengungkapkannya. ya.... karena anakmu cenderung introvert feeling. kau tahu itu lebih dari siapapun.

"bu, sekarang ulang tahun ya. selamat deh"
hanya itu yang diucapkan tak banyak memang dan jauh dari romantis. tak ada kue bahkan acara tiup lilin. lalu sang anak melengos pergi, tanpa cipika-cipiki. jika orang asing melihatnya mungkin tampak sedikit keterlaluan.

tapi ia tak perpikiran seperti itu. ia hanya berpendapat ini khas anakku. ibuku, tak mengharapkan perhatian, tapi  selalu mengalirkan terus-menerus seperti air pegunungan semua kasih sayang dan perhatian. ibuku adalah mata air cinta, kemuliaan, dan toleransi.

ibu, adalah kata tersejuk yang dilantunkan bibirku selain Allah. ibuku adalah impian dalam rengsa, dan rujukanku dikala nista. dan sebutan "ibuku" merupakan sebutan terindah.

ibu, tak banyak yang aku punya, dan hanya ini yang mampu ku haturkan untuk sekarang ini. aku belum mampu menidurkan gelombang saat hidupmu pasang. tak sepertiku, Kau masih saja menyanyikan bintang dan menidurkan gelombang di hari-hari yang berat untukku.


hanya ini yang mampu ku haturkan untukmu, saat hari jadimu tiba :



for my real superhero

 REAL SUPERHERO BUKANLAH, SUPERMAN, BATMAN,
 SPIDERMAN, CATWOMEN YANG SANGAT RUPAWAN, 
TAPI REAL SUPERHERO ADALAH IBUMU  !!
=========================================================



10 komentar:

  1. Puisinya bagus banget mba, selamat ulang tahun untuk ibunya :))

    Salam kenal,
    Tati

    BalasHapus
  2. like this. selamat ulangtahun ibunda nya anggi..

    BalasHapus
    Balasan
    1. makasih bang, ntar q sampein dpt slm drmu
      tak sampein lewat angin #eh

      Hapus
  3. salam buat ibunya ya,,,
    semoga makin dekat dengan Tuhan Aminn

    BalasHapus
    Balasan
    1. baiklah ntar q sampein yah, cz ini mandat he....he..
      amin, smg kita semua semakin dekat dng Tuhan...

      Hapus
  4. selamat ulang tahun buat bundanya anggi semoga panjang umur dan apa yang dicita2kan tercapai. Amiiin

    BalasHapus
  5. Selamat ulang tahun buat bundanya, semoga selalu sehat yah..

    puisinya bagus =)

    BalasHapus
  6. meskipun udah telat. . . aku ucapin met ultah ya buat ibu. . . moga selalu menjadi ibu yang sayang dan jadi pendamping setia buat anggi. .. .

    klo soal puisi kayaknya sama deh ama coment yang diatas2 ntu hehehehhe

    BalasHapus

monggo dipun komen ceman-ceman..... komen kalian akan selalu terngiang-ngiang di blog ini *ya iyalah

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...